Ruang Inspirasi

Flashback Tentang Kenapa Ngeblog

18 comments

Dipenghujung tahun ini, rasanya memang waktu yang tepat untuk melakukan flashback tentang apa yang sudah dilakukan setahun kebelakang. Salah satunya terkait tentang mengingat kembali kenapa ngeblog. Ngapain? Apa enaknya?  

Sebelumnya sudah pernah saya tuliskan tentang strong why ngeblog di laman blog saya yang satunya. Jadi, kali ini pun saya kembali mengingatkan kepada diri juga pembaca bahwa blog saya adalah media curahan hati saya. Semua unek-unek yang tidak bisa diutarakan dengan ucapan maka saya menuliskannya di blog.

flashback kenapa ngeblog


Ngeblog Dahulu V.S Ngeblog Sekarang

Jujurly jika mengingat awal membuat blog, rasanya malu dan menertawakan diri sendiri. Karena saya kira blog adalah tempat rahasia untuk segala curhatan saya. Memang awam sekali waktu itu. Tapi setidaknya, tempat ini memang menjadi rahasia dari keluarga saya. 

Meski demikian saya pun segera menghapus postingan yang berisi keluhan-keluhan atau kekesalan yang pernah saya goreskan. Saya pun segera memperbaharui laman blog yang akan diisi. Yap, karena saya sudah memutuskan akan membagikan segala sesutu tulisan yang bermanfaat dan mulai membagikan tulisan tersebut kepada teman-teman untuk membacanya.

Saya pun belum konsisten untuk menulis di blog. Pengetahuan saya tentang blog pun hanya sekedar menulis kemudian posting seperti fungsi media sosial lainnya.

Berbeda dengan sekarang. Semenjak mengikuti komunitas menulis yang menggunakan platform blog sebagai tempat menulis, blog yang saya miliki menjadi banyak sekali postingan. Belakangan saya pun mendapatkan manfaat dari blog yang lainnya, dari komunitas dan kelas blog yang pernah saya ikuti.

Diingatkan Kembali Kenapa Ngeblog?

So, tentang materi basic blog ini bukan yang pertama saya dapatkan. Karena sebelumnya saya pun sudah mendapatkannya dari sumber yang sama, yakni dari Mbak Marita yang seringkali akrab dipanggil oleh saya Mbak Mar.

Mungkin ini adalah kali ketiga diingatkan kembali tentang materi yang menjadi basic atau bekal untuk menjelajah blog dan mengutak-atiknya

Manusia itu makhluk yang pelupa. Oleh karenanya perlu selalu saling mengingatkan. Saya pun merasa beruntung karena selalu mendapat circle yang mendukung untuk selalu diingatkan.

Passion, skill and consistency adalah tiga hal yang saling berkaitan terutama dalam dunia perblog-an. Untuk memulai ngeblog, tentu saja dimulai dari sebuah niat yang tulus dan juga lurus. Jika ditanya kenapa ngeblog? Jawabannya adalah mudah, mudah yang bagaimana? mudah membuatnya, mudah menyimpannya dan juga mudah untuk membagikannya.

Selain mudah, perawatan blog sendiri murah tidak perlu mengeluarkan kroscek yang membuat kantong bengkak. Juga tidak perlu menunggu acc dari pihak lain jika ingin mempublish tulisan sendiri sekaligus bisa menjadi branding juga untuk diri sendiri dan saya sudah merasakannya.

Jika sudah memulai ngeblog, maka langkah selanjutnya adalah melakukan konsistensi. Sebuah hal yang cukup sulit dilakukan sampai sekarang. Meskipun sudah memiliki platform blog cukup lama. 

Selalu harus dipegang dari materi yang pernah didapat. Yakni ada beberapa tips untuk menjaga konsistensi dalam ngeblog.

1. Fokus

Memang dalam ngeblog ini butuh suatu fokus dan perhatian yang sungguh-sungguh. Jika ingin menjadi seorang blogger, maka harus mau meluangkan waktu untuk mengisi blog tersebut. Ketika fokus, maka tulisan yang dibuat pun akan menjadi tulisan yang bagus.

2. Know What You Do, Do What You Know

Jadi dalam menulis di blog ini sangat perlu mengetahui tentang apa yang akan ditulis sehingga menghindari kekurangan atau bahkan kehabisan ide. Karena sejatinya ide betebaran di mana-mana dan untuk mengatasinya jangan lupa siapkan catatan jika ide sudah mulai bermunculan.

3. Jangan jadikan Uang Sebagai Tujuan

Memang tidak dapat dipungkiri, melalui blog bisa mendatangkan uang. Saya pun telah merasakannya beberapa kali. Tetapi jangan sampai menjadikan uang ini adalah tujuan untuk ng’blog. Kembali lagi why ng’blog?

4. Learn Under Fire

Tips selanjutnya yakni jangan patah semangat dalam belajar. Karena sejatinya manusia ini adalah makhluk pembelajar. Jadi terus belajar dan terus semangat. Belajar dari kesalahan, belajar dari saran yang didapat orang lain.

5. Build Personal Branding

Jangan lupa untuk membangun karakter diri melalui tulisan. Karena kelak akan banyak yang melihat. Jadi pastikan tulisan yang  dibagikan adalah tulisan yang mengandung manfaat.

6. Konsisten

Satu kata yang benar-benar harus menjadi cambuk. Jadi untuk mengatasi supaya bisa konsisten adalah coba lakukan dengan cara membuat jadwal postingan tulisan di blog. Itulah saran dari Mbak Marita.
"Bikin blog itu gampang, yang menantang itu konsisten update postingan". So, mari konsisten (ngomong ke diri sendiri) 
Itulah beberapa tips yang bisa dicoba buat yang mau mulai ngeblog. Juga untuk yang sudah lama dalam dunia persilatan blogger. Terutama mempertahankan konsistensi, ada hal lain yang bisa dilakukan seperti bergabung bersama komunitas blogger atau bergabung dengan kelas kepenulisan blog atau yang lainnya. 

Jadi, kenapa ngeblog? Jawabannya sudah ada pada paparan di atas. Selain itu, dengan ngeblog setidaknya skill yang dimiliki pun bertambah. Selamat belajar dan semangat untuk mencoba. 
Maftuha
Seorang istri dari laki-laki bernama Muhidin Sidiq yang saat ini aktif dalam dunia tulis menulis. Menerima job content writer lepas, sudah menerbitkan buku berjudul "Dia yang Pergi" dan "This is My Way" juga belasan antologi lainnya. Penyuka buku motivasi juga psikologi yang hobi nongkrong di tempat makan untuk merefreshkan pikiran.

Related Posts

18 comments

  1. Thx sudah sharing tentang pengalaman ngeblog. Bagi saya, ngeblog menuliskan apa yang diinginkan, sesuai keilmuan, dan sebisa mungkin bersamaan dengan topik yang sedang viral. Semalas malasnya ngeblog, sebisa mungkin sebulan sekali posting atau masih malas juga artikel lama diperbarui hehe.. Sementara kalaupun menghasilkan itu adalah bonus semata

    ReplyDelete
  2. Betul banget mba.
    Yang menantang itu adalah bisa terus konsisten bikin tulisan di blog post. Trus rajin-rajin blog walking supaya interaksi juga meningkat.

    ReplyDelete
  3. Iyess betul banget mbakuuu kalau saya pribadi jujur blog untuk mendokumentasikan segala perjalanan yg telah saya lalui, jadi suka bingung kalau ikut lomba blog dimana temanya melenceng dr hobby saya hehehe

    ReplyDelete
  4. Bener kalau ditanya buat apa ngeblog? Jelas pengen gaya tapi harua ada karya dong tentunya...ngeblog bisa jadi jalan dakwah sekaligus belajar ilmu baru

    ReplyDelete
  5. Konsisten itu berat ya, kadang ada satu bulan target tercapai tapi bulan berikutnya grafik konsistensi kembali bergejolak bahkan turun. Tapi apapun itu, aku tetap bersyukur di tahun lalu masih bisa aktif menulis, baik di blog atau menjalani profesi sebagai content writer.

    ReplyDelete
  6. Masyaallah tabarakallah, terima kasih sharing-nya, Mbak, sangat bermanfaat untuk saya yang baru menapaki dunia blogging.

    ReplyDelete
  7. Sekarang maftuha lebih jago ngoprek blognya lho ketimbang aku. Aku aja belum pake gambar di header blognya. Keren banget dek kmu skrng.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Otak atik html mbak... mumet... itupun karena ikut kelas. Wkwkwk kalau nggak mah ya mbuh 😂

      Delete
  8. Aku 2021 kemarin belum semangat tapi Alhamdulillah bisa disiplin isi blog seminggu sekali hehe

    ReplyDelete
  9. Jadi makin tertantang untuk konsisten nge-blog.

    ReplyDelete
  10. Dari awal nge-blog sampai sekarang, pasti pengalamannya makin banyak ya kak... Semoga ke depan kualitas blog-nya makin kece, makin bagus, ya kak, baik dari tulisan maupun visual, adn blog nya makin berkembang...

    ReplyDelete
  11. suka sama bab know what you do, do what you know. Kalau nulis sesuatu yang nggak dilakukan rasanya kayak nggantung gitu ya, tulisannya nggak ada feelnya

    ReplyDelete
  12. bersyukur banget di penghujung tahun 2021 ketemu pecinta blogger dan akhirnya ikut termotivasi konsisten ngeblog 😍

    ReplyDelete
  13. Gabung ODOP, salah satu cara menjaga konsistensi ngeblog 😅

    ReplyDelete
  14. Waah, jadi bikin semangat ngeblog habis baca tulisan ini mbak 😊

    ReplyDelete
  15. Betul sekali, mba, manusia itu memang banyk lupanya. padahal sudah pernah kenalan sama sesuatu hal, tapi ketika lamatak menyentuhnya, pasti lupa lagi,..hihi. thankyou for sharing tips untuk tetap semangat ngeblog-nya, mba.

    ReplyDelete
  16. Yang paling susah menjaga konsisten menulisnya mba.

    ReplyDelete

Post a Comment